Gejala Bersin-Bersin dan Cara Mengobatinya
Jika Anda mengalami gejala bersin-bersin yang terus menerus, bisa jadi itu adalah gejala dari penyakit rhinitis. Rhinitis ini ada bermacam-macam jenisnya, ada yang di sebabkan oleh reaksi alergi dan ada juga yang disebabkan bukan karena reaksi alergi.
Bersin-bersin terus, hidung meler, hampir setiap pagi hari.
Rinitis alergi adalah peradangan selaput lendir atau mukosa hidung akibat seseorang terkena material atau partikel penyebab alergi. Penyebab munculnya gejala rhinitis alergi biasanya karena seseorang memiliki alergi pada debu, serbuk sari bunga, bulu binatang, atau alergi pada spora jamur.
Sedangkan jenis rinitis yang bukan disebabkan karena reaksi alergi dan sering sekali di alami banyak orang di Indonesia adalah rinitis vasomotor. Rinitis vasomotor adalah jenis renitis yang terjadi akibat terganggunya sistem saraf pengontrol kembang kempis pembuluh darah dalam hidung.
Penderita rinitis vasomotor sering kali sensitif terhadap suhu dingin atau perubahan temperatur di pagi hari dan menyebabkan pembuluh darah di hidung melebar, menyebabkan produksi lendir berlebih, mudah bersin-bersin saat terkena dingin, seperti bersin-bersin saat di pagi hari, bersin-bersin setelah bangun tidur, bersin-bersin terus setelah terkena air dingin, dan sejenisnya.
Gejala bersin-bersin karena rhinitis vasomotor ini jarang terjadi sampai siang hari dimana suhu sudah menjadi lebih normal, dan hanya terjadi di pagi hari sampai siang hari saja biasanya (tidak sampai sehari semalam), namun pada hari-hari berikutnya bisa terjadi lagi.
Rhinitis vasomotor memang merupakan jenis rinitis yang sering di picu oleh suhu udara dingin di pagi hari karena adanya peruabahan temperatur lingkungan yang cukup drastis yang mana bisa mengganggu sisitem saraf vasomotor pada tubuh orang-orang tertentu yang tubuhnya lemah dan jarang berolahraga.
Gejala rinitis alergi dan rinitis vasomotor ini hampir sama seperti gejala rinitis alergi yaitu adanya gejala bersin-bersin, hidung tersumbat, hidung meler mengeluarkan lendir bening, serta hidung dan mata agak sedikit gatal. Karena kesamaan ini sering kali orang menganggap dirinya menderita rhinitis alergi padahal bukan, bahkan Dokter pun sering salah diagnosa pada pasien yang mengalami gejala bersin-bersin ini.
Sering kali penderita rinitis vasomotor ataupun rinitis alergi tidak sadar dengan penyebab gejala bersin-bersin dan menganggapnya sebagai penyakit pilek biasa karena ketidak tahuan mereka. Perbedaanya dengan flu yaitu rinitis tidak disertai dengan demam dan bisa terjadi hingga sepanjang tahun saat terpapar oleh pemicunya.
Jika Anda ingin mengatasi gejala bersin-bersin akibat rinitis, saya rekomendasikan Anda untuk membaca buku mengatasi bersin yang ada di https://mengatasibersin0.blogspot.com. Didalamnya terdapat panduan cara menbobati bersin-bersin akibat radang selaput lendir hidung (Rhinitis) secara alami tanpa efek samping.
Buku tersebut telah membantu saya dan juga anak saya sembuh dari gejala bersin-bersin yang sangat mengganggu hampir setiap hari.
No comments:
Post a Comment
Feel free to write a comment.